Sidoarjo, 28 Desember 2020
No : 01/Surat Peringatan/EAL/XII/2020
Perihal : Surat Pemberitahuan Dan Peringatan
Kepada :
Masyarakat Pengguna, Pengecer, Agen, Reseller, Pembuat & Peracik Produk Kosmetik dengan Merk “BIBIT ARAB“
Dengan hormat,
Bersama ini diberitahukan dan diperingatkan kepada khalayak ramai bahwa saat ini telah beredar dan diperjual belikan melalui internet dan bebas produk kosmetik dengan Merk “Bibit Arab” yang menggunakan nomor BPOM NA 18200106959 dan menggunakan identitas produksi PT. EKOSJAYA ABADI LESTARI.
Bersama ini DIBERITAHUKAN dan DIPERINGATKAN kepada khalayak ramai bahwa:
PT. EKOSJAYA ABADI LESTARI, sampai saat ini sebagai pemegang hak atas nomor BPOM NA18200106959. Sampai dengan saat diterbitkannya pemberitahuan ini BELUM PERNAH MEMPRODUKSI, MEMPERJUAL BELIKAN, MENGGUNAKAN NOMOR BPOM MAUPUN MENGEDARKAN PRODUK dengan Merk “Bibit Arab”, dan PT. EKOSJAYA ABADI LESTARI tidak pernah memiliki Cabang, Anak Perusahan atau lainnya di tempat lain, selain di Komplek Pergudangan dan Industri Safe n Lock Blok I 1593-1595 Sidoarjo – Jawa Timur
Bersama ini kami, PT. EKOSJAYA ABADI LESTARI menyatakan TIDAK BERTANGGUNG JAWAB atas peredaran produk tersebut dan melalui Kuasa Hukumnya akan melakukan langkah hukum demi melindungi masyarakat konsumen setia produk PT. EKOSJAYA ABADI LESTARI – Sidoarjo.
Hormat kami,
Tantyo Putra Cipta Ramadhan
Direktur Utama
Tembusan:
1. BPOM Pusat Jakarta
2. Balai POM Provinsi Seluruh Indonesia
3. Kepolisian Republik Indonesia
Foto Produk Merek Dimaksud :
